ZURIAT MESIR SINGLE/BUAH ZURIAT PROMIL 1 KG

ZURIAT MESIR SINGLE/BUAH ZURIAT PROMIL 1 KG
NoBrand
sku: 5669389847
$3.68-3%
$3.57
Shipping from: Indonesia
   Description
Buah zuriat (hyphaene thebaica) populer juga dengan sebutan Palmia doum, buah doum, atau palem Afrika. Habitat asli tanaman ini adalah di sekitar hulu sungai Nil, Mesir.
Buah zuriat yang bentuknya bulat sebesar kepalan tangan ini memiliki rasa manis khas seperti rasa roti. Karena itu pula buah ini dikenal dengan sebutan buah gingerbread.
Tanaman yang banyak ditemukan di Arab Saudi dan negara-negara sekitar Timur Tengah ini belakangan banyak membanjiri pasar di tanah air. Banyak orang yang meyakini kandungan gizinya sangat baik untuk kesehatan.
Masyarakat Mesir sering mengolah buah ini sebagai minuman tradisional. Untuk mengambil manfaat buah zuriat juga dari ekstraknya yang diminum airnya untuk menyembuhkan penyakit atau meningkatkan kesehatan tubuh.
Ada 3 jenis buah zuriat yang umum dikenal, yaitu jenis buah zuriat Mesir, buah zuriat Madinah, dan buah zuriat Sudan. Sesuai namanya, ketiga memang berasal dari negara yang berbeda.
Ciri yang membedakannya lebih pada warnanya. Jika zuriat Madinah warnanya coklat kehitaman, untuk buah zuriat mesir dan sudan agak coklat muda. Namun ketiga jenis buah ini beraroma khas mirip buah kopi.
Manfaat Buah Zuriat Bisa Membuat Wanita Cepat Hamil?
Ada kabar burung yang menyatakan bahwa salah satu manfaat buah zuriat adalah khasiatnya yang membuat wanita cepat hamil. Sayangnya, belum ada penelitian yang membuktikan hal itu.
Penelitian di Mesir hanya menyebutkan buah doum kaya dengan kandungan antioksidan. Zat ini sangat berguna untuk regenerasi dan memperbaiki sel-sel reproduksi wanita.
Ada banyak faktor penyebab wanita sulit hamil. Termasuk karena kerusakan sel ovum dan sperma. Zat antioksidan zuriat bisa memperbaiki sel-sel itu, sehingga meningkatkan kesehatan reproduksi dan peluang kehamilan makin besar.
Manfaat Buah Zuriat untuk Kesehatan Tubuh
Buah ini diketahui kaya dengan beragam jenis nutrisi yang sangat baik untuk tubuh. Berikut ini beragam manfaat buah zuriat untuk kesehatan yang sebaiknya anda tahu.
Sumber Vitamin B Kompleks
Buah zuriat diketahui sangat kaya dengan vitamin B kompleks, seperti vitamin B1, B2, B3, B6, B9 dan B12. Sangat jarang ada buah dengan kandungan vitamin B yang begitu lengkap dan cukup tinggi.
Namun agar manfaat buah zuriat optimal untuk tubuh, sebaiknya berhati-hati dalam mengolah buah ini. Hindari merebus buah doum terlalu lama yang malah bisa merusak kandungan nutrisi yang ada.
Mengatasi dan Menyembuhkan Hiperlipidemia
Penelitian menemukan adanya kandungan zat hasil turunan fenol, seperti asam klorogenat, tirosol 3-OH, catechin, dan asam E-vanillic yang cukup tinggi. Jug ada zat asam cinnamic, asam alpha-coumaric,coumarin,dan p-coumaric acid.
Ekstrak buah zuriat yang kaya fenol ternyata berkhasiat mengatasi hiperlipidemia pada sindrom nefrotik. Ini sangat berguna dalam menekan dan mengurangi risiko aterosklerosis atau penyempitan arteri.
   Price history chart & currency exchange rate

Customers also viewed