MADU MONGSO BESEK Oleh oleh Khas Omah Jenang BLITAR

MADU MONGSO BESEK Oleh oleh Khas Omah Jenang BLITAR
NoBrand
sku: 27378059896
$8.90-1%
$8.82
Shipping from: Indonesia
   Description
MADU MONGSO ISTIMEWA KAMPUNG COKLAT KHAS BLITAR JAWA TIMUR
Madu mongso, berasal dari kata madu rumongso (=mirip/seperti) artinya rasanya seperti madu. Jajanan khas Blitar yang berbahan dasar tape ketan hitam.
Madu mongso ini memiliki rasa khas yang enak dan gurih. Cocok untuk cemilan sehari-hari yang higienis dan sehat. Silahkan order untuk persediaan cemilan baik di rumah atau kantor. Madumongso khas Blitar terbuat dari beras ketan pilihan dipadu kelapa dan gula merah pilihan yang menghasilkan kue tradisional madu mongso.
Madu mongso merupakan makanan tradisional yang melegenda artinya telah dikenal sejak zaman dahulu khususnya di pulau Jawa. Dinamai Madumongso karena jajanan ini rasanya manis legit seperti madu, sedangkan mongso dalam bahasa Jawa berarti musim, karena jajanan ini biasanya disajikan saat pesta-pesta perayaan khususnya pernikahan dan lebaran.
Dalam perkembangannya madumongso tidak hanya cocok disajikan saat perayaan pesta-pesta tertentu saja melainkan juga sangat cocok disajikan saat bersantai dengan keluarga ataupun dengan teman-teman.
Tentunya sudah banyak produk madumongso yang ditawarkan. Akan tetapi kami menawarkan yang berbeda dari yang sudah ada yakni madumongso fresh by request. Artinya adalah kami baru mulai memproduksi madumongso tersebut jika ada permintaan dari konsumen, hal ini kami lakukan untuk menjaga kwalitasnya baik dari segi rasa dan daya tahan dari madumongso tersebut. Karena madumongso produk kami tidak menggunakan bahan pengawet apapun.
Dan ini yang harus Anda ketahui tentang madu mongso :
Tapai yang digunakan dalam pembuatan kue ini memiliki beberapa manfaat penting bagi kesehatan seperti dapat membantu mencegah anemia, membantu mengatur tekanan darah dalam tubuh, sebagai sumber karbohidrat , dapat mencegah osteoporosis dan merupakan sumber serat yang baik bagi tubuh.
Madu mongso kami dikemas dengan bentuk yang berbeda sehingga memberikan kesan penampilan menarik, praktis juga lebih terjamin kebersihannya.
Bahan-bahan dalam pembuatan Madu Mongso :
1. Beras ketan hitam
2. Beras ketan putih
3. Gula pasir
4. Santan Kelapa
5. Ragi
6. Garam
7. Vanili
8. Coklat
#madumongso #kCoklat #Blitar #faramart #oleholehBlitar #pusatjajanBlitar #kampungCoklat #Kertasklobot #madumongsoKlobot #jajanjadul #jajanLebaran #kuelebaran
   Price history chart & currency exchange rate

Customers also viewed